Karena Adat Istiadat, Orang Tua Pengantin Menarik Mobil Bagaikan Kuda

Karena Adat Istiadat, Orang Tua Pengantin Menarik Mobil Bagaikan Kuda

Ladiesmail - Pernikahan pada umumnya akan diadakan acara dimana sanak saudara diharuskan mengenakan pakaian rapi. Tentu masih ada banyak adat istiadat yang perlu dilakukan menurut kepercayaan masing-masing agama. Namun Anda tentu belum pernah melihat pernikahan yang satu ini yang tergolong unik dan tidak masuk akal.
Sebagaiman ditulis dari laman shanghaiist.com, orang tua di Provinsi Henan rela telanjang dada dan berpakaian compang-camping. Hal ini dilakukan untuk merayakan pernikahan sang anak. Bukan saja hanya telanjang dada dan berpakaian compang camping, sang ayah bahkan terlihat menarik tali yang dipegang sang anak dari mobil mewah di belakang ayah.

Pada tubuh sang ayah juga terlihat adanya gambar kura-kura, karakter tulisan China dan beberapa coretan di punggung dan dadanya. Meskipun cukup aneh dan sedikit tidak masuk akal, orang tua juga anak serta sanak saudara yang ada di sana terlihat bahagia dan menikmati acara ini.

Acara ini sendiri adalah bagian dari adat setempat. Sejak acara ini dipublikasikan di sebuah akun Sina Weino Zhengzhou University, rupanya acara ini telah menimbulkan beragam kebingungan dan pertanyaan bagi pengguna web online.

Karena Adat Istiadat, Orang Tua Pengantin Menarik Mobil Bagaikan Kuda
Copyright � | shanghaiist.com

Salah satu pengguna web dari Shandong mengatakan bahwa tindakan tersebut sangat vulgar dan keterlaluan. Pengguna lain dari Beijing mengatakan "bahwa ini adalah ketidaktahuan yang mengerikan". Dan salah satu pengguna web dari Guangdong mengatakan "Ini benar-benar aneh, mereka adalah orang-orang yang tidak cerdas."

Walau tidak sedikit yang berkomentar pedas dan menyayangkan, beberapa netizen dari Jiangsu membela adat tersebut. Ia menuliskan "Adat ini seharusnya menghibur semua orang. Tidak perlu diributkan. Jangan mengkritik pengantin pria ataupun orang tua. Ini adalah adat dan budaya mereka."

Semoga dua pengantin baru ini bisa menikmati kebahagiaan hingga akhir hayat, dan juga untuk orang tua yang satu ini. Bagaimana pendapat Anda?
Share on Google Plus

About Vento Deco

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment